Wednesday, January 8, 2014

Visual efek Compelling dengan photoshop



Sebagian anda mungkin masih asing dengan istilah Compelling Image . Compelling Image adalah salah satu efek visual yang biasa dihasilkan oleh photo atau video dengan level tertentu.
 Saya akan menunjukkan bagaimana cara membuat efek Compelling image dengan Photoshop .

Hasil akhir


Tahap 1

Buka Photoshop anda dan masukkan gambar yang ingin anda gunakan :


Kita akan mengubah warna gambar menjadi Abu-abu . Caranya , buka menu Image > Mode , dan pilih Grayscale . Jika pesan seperti gambar muncul , cukup klik Discard :


Dan sekarang gambar kita sudah menjadi abu-abu atau bisa dibilang hitam putih :


Tahap 2

Buka lagi menu Image dan Mode , kali ini pilih Duotone :


Ubah  Type menjadi Quadtone untuk mendapatkan empat jenis warna . Ubah warna Ink 2 dan Ink 3 . Perlu anda ketahui bahwa warna yang bisa digunakan hanya warna yang spesifik  , jadi pastikan anda mengambil warna pada bagian sudut Color Picker . Disini saya menggunakan warn biru #oo06ff :


Jika anda ingin mendapatkan warna yang tidak spesifik , anda bisa menggunakan Color Libraries :


Biarkan saja warna Ink 1 dan Ink 4 , pastikan anda memberi nama setiap warna yang anda pilih :


Buka lagi menu Image > Mode dan pilih RGB Color untuk mengembalikan pengaturan warna seperti awal :


Dan seperti inilah hasil yang saya dapatkan :


Tekan Ctrl+L (Win) atau Command+L (Mac) untuk membuka pengaturan Levels . Atur levels hingga anda mendapatkan warna yang anda inginkan :


Dan inilah hasil sementara yang saya dapatkan :


Tahap 3

Gandakan layer gambar pertama tadi menjadi 3 gambar dengan menekan Ctrl+J (Win) atau Command+J sebanyak tiga kali . Kemudian pilih layer gambar paling bawah dan buatlah sebuah layer baru diatasnya :


Tekan D pada keyboard anda untuk mengubah warna Foreground dan Background menjadi Hitam dan putih . Lalu tekan Ctrl+Del (Win) atau Command+Delete(Mac)  untuk mewarnai layer baru tadi dengan Putih . Kemudian sembunyikan dua layer Copy atas dan pilih layer copy pertama :


Turunkan Opacity layer copy pertama menjadi 70% :


Tahap 4

Tampilkan Layer Copy kedua , kemudian buka menu Filter dan pilih Lens Correction :


Pada pengaturan Lens Correction , pilih Custom dan pada kolom Vignette , atur Amount menjadi  -100 . Dan bisa anda lihat warna hitam pada sisi sekeliling gambar :


Buka lagi menu Filter dan kali ini pilih Filter Gallery . Pilih folder Distort dan pilih Diffuse Glow . Atur Diffuse Glow seperti berikut . Dengan efek diffuse glow ini,anda bisa lihat gambar memiliki kecerahan :


Ubah Blend mode layer copy kedua menjadi Hard Light dan anda akan mendapatkan kecerahan dan efek glow pada gambar anda :


Tahap 5

Sekarang saya ingin menambahkan efek fokus menggunakan Blur . Sebelum itu kita harus menentukan bagian yang anda fokuskan .Masih di layer yang sama , pilih Brush Tool dan pilih salah satu brush Round , atur ukuran brush menjadi sekitar 400 px dan Hardness 0% :


Tekan tombol Q pada keyboard anda untuk mnegaktifkan Edit in Quick Mask Mode . Lakukan brush pada bagian yang ingin anda fokuskan . Disini saya memilih bagian tengah dari bangunan pada gambar :


Jika sudah tekan Q lagi , dan otomatis brush tadi akan menjadi seleksi seperti gambar :



Sekarang untuk menciptakan efek focus kita akan menggunakan Blur . Buka menu Filter  > Blur , dan pilih Gaussian Blur . Atur Radius pada Gaussian Blur menjadi 5 px :


Setelah itu palih layer copy pertama dan lakukan hal yang sama seperti diatas . Buka menu Filter > Blur , dan pilih Gaussian Blur . Atur Radius sekitar 1 px saja :


Tekan Ctrl+D (Win) atau Command+D (Mac) untuk menghilangkan seleksi dan inilah hasil yang saya dapatkan :


Tahap Terakhir

Aktifkan layer paling atas dan klik pada layer mask ikon untuk memberikan mask pada layer tersebut . Tekan Ctrl+I (Win) atau Command+I (Mac) untuk mengubah warna mask menjadi hitam :


Masih dengan Brush Tool yang sama dengan tadi , turunkan Opacity menjadi 50% . Lakukan satu kali brush pada bagian  gambar yang diberi efek focus supaya gambar terlihat lebih jelas :


Dan inilah hasil akhirnya :


Terima kasih atas kunjungannya ditutor saya n Good luck . See You ON Next Tutorial …………

0 comments:

Post a Comment